10 Cara Bayar BPJS Lewat Aplikasi Dana Terbaru 2024

Cara Bayar BPJS Lewat Aplikasi Dana – Asuransi kesehatan memang sangat di perlukan untuk sekarang ini. Tentunya kalian pun bisa memilih asuransi kesahatan sesuai dengan kebutuhan kalian. Namun dari semua program asuransi keshatan yang ada, BPJS mungkin menjadi solusi paling banyak di pilih.

Hal tersebut mengingat BPJS sendiri merupakan program yang di keluarkan oleh pemerintah untuk seluruh masyrakat di Indonesia. Dalam pelaksanannya BPJS di bagi ke dalam 3 kelas yang bisa kalian pilih sesuai kemampuan dalam membayar premi bulanan atau angsuran bulanannya.

Karena semakin bagus kelas yang kalian pilih maka semakin besar dan mahal pula  biaya premi yang harus kalian bayarkan. Nah bicara menganai premi iuran bulanan BPJS, tentu sudah tidak asing bukan dengan cara atau metode yang bisa digunakan untuk membayar iuran bulanan BPJS yang ada saat ini?

Bahkan bisa di bilang saat ini ada banyak sekali pilihan metode yang bisa kalian gunakan. Salah satunya adalah cara bayar BPJS lewat Aplikasi Dana atau bayar BPJS lewat ATM BRI. Kedua cara tersebut sama-sama mudahnya, hanya saja dengan teknologi yang ada sekarang ini mungkin metode pembayaran lewat aplikasi Dana lebih banyak digunakan.

Cara Bayar BPJS Lewat Aplikasi Dana Terbaru

Cara Bayar BPJS Lewat Aplikasi Dana

Apalagi saat ini juga bisa dipastikan hampir semua para pengguna smartphone sudah memiliki aplikasi Dana. Ini karena Dana sendiri bukan hanya bisa digunakan untuk membayar BPJS, tetapi juga bisa digunakan untuk transaksi digital lainnya termasuk untuk membayar belanjaan online. Dan berikut cara prosesbayar terangkan cara bayar iuran BPJS lewat Dana.

Cara Bayar BPJS di Aplikasi Dana

1. Download dan instal aplikasi Dana terbaru ke HP sesuai dengan tipe yang digunakan bisa di Android atau di iOS.

Download dan Instal Dana App

2. Buka dan silahkan login dengan menggunakan nomor HP terdaftar di aplikasi Dana.

Buka Aplikasi Dana

3. Dihalaman depan, silahkan pilih BPJS atau jika tidak ada silahkan klik See All dan temukan menu BPJS.

Pilih BPJS

4. Pada Nomor Pelanggan, silahkan masukan nomor kartu peserta BPJS Kesehatan yang akan kalian bayar dengan benar.

Nomor Pelanggan 1

5. Otomatis jika nomor peserta yang kalian masukan benar, nanti akan terlihat detail lengkap pembayaran termasuk juga jumlah yang harus kalian bayar.

Detail Pembayaran

6. Kemudian silahkan klik Pay pada bagian bawah jika memang data yang di perlihatkan sudah benar.

Klik Buy

7. Kalian akan dibawa ke menu konfirmasi pembayaran dan pilihan pembayaran. Pastikan kalian pilih Dana Balance.

Pastikan Dana Balance

8. Terakhir silahkan kalian bayar dengan menekan Pay (Di ikuti jumlah pembayaran).

Silahkan Klik Buy Lagi

9. Tunggu hingga proses pembayaran selesai dan kalian mendapati notifiksai pembayaran berhasil.

10. Pembayran pun sudah berhasil kalian lakukan.

Biaya Pembayaran BPJS di Aplikasi Dana

Hampir sama dengan metode pembayaran BPJS lainnya seperti bayar BPJS kesehatan di Shopee. Kalian juga akan di kenakan biaya admin apabila menggunakan metode aplikasi Dana ini. Yang dimana besaran biaya admin yang akan di bebankan adalah sebesar Rp 2.500 per transaksi.

Bagaimana Jika Saldo Dana Kurang ?

Ada baiknya sebelum kalian menggunakan metode cara bayar BPJS lewat apliaksi Dana seperti kami jelaskan diatas. Mungkin akan lebih baik kalian lakukan top up atau isi saldo terlebih dahulu sesuai dengan kebutuhan atau sesuai dengan jumlah pembayaran BPJS yang bisa lain cek terlebih dahulu.

Namun jika memang kalian tidak sempat melakukan top up, kalian juga bisa membayar dengan metode Mix Pembayaran dengan memanfaatkan metode pembayaran yang disediakan seperti lewat transfer bank atau virtual account.

Nah seperti itulah kiranya bagaimana mudahnya cara bayar BPJS lewat apliaksi Dana yang bisa kalian lakukan. Cara atau metode ini tentu saja sangatlah simple dan mudah digunakan serta mudah untuk di praktekan siapapun dan kapanpun.